Biografi Peter Higgs (Pencetus Teori Partikel Tuhan/Higgs Boson)
Lahir di Newcastel 29 Mei tahun 1929, Higgs sudah jatuh cinta dengan fisika semenjak remaja. Masa kecil sering berpindah kota. Mengikuti ayahnya yang berprofesi sebagai teknisi suara di radio BBC. Didera sejumlah penyakit, lalu sering berpindah kota itu, sekolahnya memang sempat berantakan. Beruntung Higgs kemudian memilih menetap bersama ibunya. Di sebuah kota kecil bernama Bristol. Sedang sang ayah tinggal di Bedford. "Ibu mendorong saya untuk maju. Sedangkan ayah, dia hanya takut berhadapan dengan tanggung jawab memelihara anak," kata Higgs tentang ayah ibunya. Jatuh cinta dengan fisika sudah terlihat ketika dia bersekolah di Cotham Grammar School. Apalagi fisikawan Paul Dirac adalah alumni sekolah tersebut. Dirac yang dianggap sebagai bapak mekanika kuantum ini rupanya sangat menginspirasi Peter Higgs. Menapaki jejak Dirac, Higgs pun mulai menceburkan diri dalam fisika teoritis. Dia sangat bersemangat. Rajin belajar dan membaca buku. "Ini tentang memahami, m